close

HP OPPO RAM 4GB Harga 1 Jutaan Stylish dan Anti Lemot

Zaman sekarang ini tidak mengherankan jika HP OPPO RAM 4GB harga 1 jutaan semakin banyak dicari. Saat ini trend smartphone dengan fitur canggih bukan menjadi buruan bagi banyak orang lagi. Salah satu hal terpenting dalam smartphone adalah kapasitas RAM.

Bukan hanya unggul untuk urusan selfie saja, smartphone OPPO juga memiliki spesifikasi yang berkualitas. Pilihannya juga terbilang cukup bervariasi. Bahkan sekarang harganya juga dibanderol di bawah 2 jutaan.

OPPO RAM 4GB sudah bisa Anda gunakan untuk bermain game dengan lancar. Meski hanya berbekal RAM 4GB namun smartphone semacam ini sudah bisa digunakan untuk menjalankan berbagai aplikasi di saat bersamaan dan performanya tetap smooth.

Rekomendasi OPPO RAM 4 Harga 1 Jutaan

Ponsel Android terkenal sebagai smartphone yang boros penggunaan memori RAM. Jadi untuk bisa menjalankan banyak aplikasi secara bersamaan Anda membutuhkan kapasitas RAM besar agar lebih leluasa untuk melakukan multitasking secara lancar.

Bagi Anda yang kebetulan sedang mencari smartphone OPPO RAM 4 harga 1 jutaan, berikut beberapa rekomendasi yang bisa Anda pertimbangkan. Setiap ponsel tentu memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing yang perlu Anda pertimbangkan.

Oppo A16K

A16K Ini hadir sebagai ponsel entry level yang menggiurkan untuk dimiliki. A16K memiliki desain tipis dan nyaman untuk digenggam. Layarnya berukuran 6,52 inci yang dipadukan dengan teknologi eye care untuk membuat aman dan nyaman terhadap mata pengguna.

Pos Terkait:  HP Samsung RAM 8GB Dibawah 2 Juta Terbaik

Smartphone Ini hadir dengan daya tahan baterai 4230 mAh. OPPO RAM 4GB dibawah 1 juta hadir dengan chipset Helio G35 yang dipadukan dengan memori internal 64GB. Bahkan Anda juga bisa menambahkan ruang penyimpanan slot microSD hingga 1TB.

OPPO A15s

HP OPPO harga 1 jutaan RAM 4GB selanjutnya adalah A15s. A15s Ini dipadukan dengan memori internal 64GB. Untuk menambah ruang penyimpanan A15s juga dilengkapi dengan tambahan micro SD yang bisa digunakan untuk slot penyimpanan khusus.

Bukan hanya ruang penyimpanan lega, A15s juga dibekali triple kamera beresolusi 13MP, 2MP dan 2MP. Sedangkan untuk bagian depan didukung dengan kamera beresolusi 8MP. Baterai A15s juga terbilang cukup lega ukuran 4230 mAh.

Oppo A54

A54 juga termasuk ke dalam deretan HP OPPO RAM 4GB harga 1 jutaan dan anti lemot. Ponsel ini juga didukung memori internal sebesar 128GB dan memori eksternal hingga 256GB. Keunggulan dari A54 yaitu hadirnya baterai Li-Po kapasitas 5000 mAh.

A54 didukung fitur pengisian daya cepat yang membuatnya tidak perlu memakan waktu lama selama proses cas. Dari sektor kamera ponsel ini juga terbilang cukup mumpuni dengan triple kamera beresolusi 13MP. Sedangkan untuk kamera depan beresolusi 16MP

Pos Terkait:  HP RAM 6GB Dibawah 2 Jutaan Terbaru 2023

OPPO A12

HP OPPO RAM 4GB harga 1 jutaan selanjutnya adalah A12. Ponsel ini hadir dengan layar 6,22 inci yang mampu memenuhi keseluruhan bagian depan ponsel. Bagian layarnya juga sudah dilapisi dengan pelindung Gorilla Glass 3 yang membuat HP ini tahan gesekan.

Salah satu fitur unggulan dari seri A12 yaitu direct audio yang bermanfaat untuk menyesuaikan kualitas audio dengan aktivitas yang sedang berjalan. Selain itu, ponsel ini juga sudah dilengkapi dengan sensor sidik jari pada bagian belakang.

Menariknya A12 juga sudah dilengkapi dengan sensor AI untuk mendeteksi wajah. Sensor ini mampu membuka layar hanya dengan hitungan 0,08 detik saja.

Dari segi dapur pacu A12 ditenagai dengan chipset Helio P35 Octa Core Cortex A53. Untuk mendukung kapasitas penyimpanan A12 juga didukung dengan memori internal sebesar 64 GB dengan dukungan slot microSD berkapasitas 256GB.

Ternyata ada banyak sekali HP OPPO RAM 4GB yang layak untuk di lirik. Rekomendasi HP OPPO RAM 4GB harga 1 jutaan di atas memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Anda hanya perlu memilih sesuai anggaran dan kebutuhan.