8 Aplikasi Pinjaman Online Yang Aman dan Bunga Rendah

Aplikasi Pinjaman Online Yang Aman dan Bunga Rendah – Di era perkembangan teknologi yang semakin teknologi ini, masyarakat sudah mulai dihadapkan dengan banyaknya Aplikasi pinjaman online atau berbagai macam platform yang menyediakan layanan pinjaman online.

Tentunya layanan tersebut bisa sangat membantu bagi banyak orang, namun dalam waktu bersamaan semakin marak juga pinjaman online yang ilegal dan sangat meresahkan masyarakat. Oleh karena itu, pada artikel kali ini kami akan membuat daftar Aplikasi pinjaman online yang aman dan resmi OJK.

OJK senriri adalah kepanjangan dari (Otoritas Jasa Keuangan) merupakan lembaga yang dibentuk oleh negara dengan tugas untuk mengawasi setiap aktivitas yang mencakup keuangan, termasuk seluruh instansi yang menyediakan layanan pinjaman online.

Dengan adanya OJK ini dapat membantu melindungi masyarakat dari para oknum jahat yang bermain di bidang financial technology.

Platform pinjaman uang online yang tidak remi OJK ini bisa disebut ilegal dan biasanya seringkali menyulitkan masyarakat dengan berbagai masalah yang ditimbulkan seperti adanya bunga yang terlalu tinggi, penipuan jumlah atau nominal pinjaman, dan lain sebagainya.

Oleh karenanya, berikut kami bagikan daftar pinjaman online yang aman dan bunga rendah serta sudah terdaftar di OJK berikut ini.

Pos Terkait:  6 Cara Mengetahui WA Disadap Jarak Jauh, Wajib Tahu!

Aplikasi Pinjaman Online Aman dan Bunga Rendah

Sekarang ini ada banyak sekali Platform atau aplikasi pinjaman online yang bertebaran, berikut kami bagikan 8 daftar pinjaman online resmi dan aman.

Indodana

Indodana adalah perusahaan fintech resmi yang sudah terdaftar di OJK. Aplikasi ini menawarkan layanan pinjaman online yang aman, dan bunga rendah serta pencairan yang cepat. Selain itu, Anda juga bisa mengajukan program cicilan untuk berbelanja secara online di online shop.

Danamas

Selanutnya adalah Aplikasi Danamas, Danamas adalah salah satu perusahaan yang menyediakan layanan pinjaman online resmi.

PT. Komunindo Arga Digital atau yang dikenal dengan aplikasi pinjaman online Danamas merupakan platform pinjaman online pertama.

Perusahaan ini dikelola oleh Sinarmas Financial Service dimana mereka ditujukan untuk membantu masyarakat yang ingin membangun usaha mikro.

Kredit Pintar

PT. Kredit Indonesia merupakan salah satu perusahaan fintech (financial technology) yang juga terdaftar di OJK untuk aplikasi yang menawarkan pinjaman online Kredit Pintar. Layanan pinjaman yang ditawarkan ini bersifat pinjaman dengan jangka pendek yang mudah didapatkan oleh masyarakat umum.

Finmas

Aplikasi pinjaman online berikutnya adalah Finmas. PT. Oriente Mas Sejahtera atau Finmas sudah mendapatkan izin dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) untuk menyediakan layanan pinjaman online kepada masyarakat di Indonesia dengan bunga yang rendah.

Pos Terkait:  Cara Menghapus Video Yang Sudah di Download di VIU

Pengajuan pinjaman di Finmas ini bisa terbilang sangatlah mudah dan cukup bermanfaat bagi siapapun yang membutuhkan dana darurat dengan pencairan yang instan.

Rupiah Cepat

Rupiah Cepat merupakan salah satu aplikasi pinjaman online yang juga sudah terdaftar di OJK dengan kurun waktu yang lama. Aplikasi ini hanya menawarkan pinjaman secara instan atau dana darurat bagi para penggunanya.

Maucash

Aplikasi yang menyediakan layanan pinjaman online resmi lainnya yaitu Maucash. Selain menawarkan pinjaman online. Aplikasi Maucash juga menyediakan fitur pay latter, dengan fitur ini penggunanya dapat membeli barang-barang yang dibutuhkan terlebih dahulu sebelum membayar kemudian dengan jangka waktu yang ditentukan.

Akseleran

Akseleran merupakan peer-to-peer (P2P) lending platform yang telah terdaftar di dalam Otoritas Jasa Keuangan. Aplikasi ini menawarkan pinjaman modal dengan mudah bagi masyarakat yang membutuhkan modal untuk menjalankan usaha.

Koin P2P

Tidak hanya Akseleran, Koin P2P juga merupakan peer-to-peer yang berfokus untuk memberikan pinjaman modal usaha untuk semua kalangan masyarakat di Indonesia. Tentu saja, aplikasi yang satu ini juga sudah terdaftar di OJK.

Jadi itulah daftar aplikasi pinaman online remi yang aman dan bunga rendah. Bagi anda yang membutuhkan layanan pinjaman online, silahkan gunakan salah satu aplikasi diatas. Sekian informasi mengenai Aplikasi Pinjaman online yang aman dan bunga rendah serta remi OJK.